MobilKomersial.com -- Gunung Harta adalah salah satu perusahaan otobus yang melayani berbagai rute di sekitar Jawa dan Bali. Gunung Harta memulai perjalanan mereka pada tahun 1993 didirikan oleh I Wayan Sutika.
Demi meningkatkan pelayanannya, bus berjuluk The green dari Island of Gods menyediakan layanan pesan tiket online.
Setelah melakukan percobaan pada bulan Mei 2019, akhirnya layanan tiket online sudah bisa di gunakan sepenuhnya. Bagi yang ingin memesan tiket bus Gunung Harta kini tak usah repot untuk datang ke loket, cukup memesan melalui https://ghtiket.solutions/online.
Untuk cara pemesanannya sangat mudah, cukup tentukan tujuan dan tanggal keberangkatan lalu pilih bus sesuai jam keberangkatan. Pilih juga kursi yang ingin ditempati. Setelah selesai, data boking akan dikirimkan via email.
Gunung Harta menjamin kualitas layanan mereka dengan hanya menggunakan bus bermerek bagus seperti Scania K410 IB Opticruise, Scania 360 IB Opticruise, Mercedes-Benz OC 500 RF 2542, dan Mercedes-Benz OC 500 RF OH 1836.
Share :